Tapi disini, saya cuma akan bahas beberapa jenis benang yang saya ketahui aja ya.
1. Benang katun.
Benang katun memiliki tekstur yang padat, tingkat kehalusannya rata2.
Benang jenis ini paling umum di gunakan untuk berbagai macam jenis rajutan.
seperti bros rajut, sarung bantal, taplak, tempat tissue, topi, amigurumi / boneka rajut, dll
Menggunakan Hakpen 3/4 dan jarum knitting 3 mm.
Benang katun juga ada beberapa macam. Diantaranya: katun lokal, benang katun bali, katun panda , katun rosella, soft cotton, soft cotton bigply dll
2. Benang Nilon
Sumber: www.anekabenang.com |
Tersedia ukuran D30 dan D27
Cocok untuk project2 rajutan Tas dan dompet2.
Menggunakan Hakpen 4/5 dan Jarum knitting 3.5 mm
Benang nilon , benang yang paling bagus untuk membuat project tas kalau menurut saya mah. Alasannya apa? Karena benang jenis ini paling kuat dan tahan debu. Warnanya yang agak-agak glossy bikin tampilan project yang kita buat juga jadi kelihatan mewah. Dan benang ini sangat awet kualitasnya.
Benang nilon ada yang berbentuk cone , ada juga yang dijual masih dalam bentuk hank. Merk nya pun bermacam-macam, yang paling familiar itu nilon cap peniti.
Kamu semua, bisa dengan mudah mendapatkan benang jenis ini. Hampir semua seller jual. Diantaranya benangrajutq , crafter stuff , avian crochet , aneka benang dll.
3. Benang Polister
Sumber: toko benang rajut online.com
Cocok untuk project seperti Tas dan Dompet2, Topi pantai, Tatakan gelas, bros rajut (kaku).
Menggunakan Hakpen 3/4 dan jarum knitting 3 mm.
Beberapa brand benang Polister yang ada dipasaran adalah poli cherry, poli panda, poli apel
4. Benang Rayon
Sumber pic: www.dirajut.co.id |
Rayon product Benang rajut Q tidak pecah bila di rajut dan ringan di gunakan.
Material di buat tanpa campuran katun, sehingga lbh halus digunakan.
Cocok untuk project2 yang wearable seperti syal, pashmina, jilbab rajut, renda jilbab rajutan, baju2, cardigan, rompi, baby set, dll.
Menggunakan Hakpen 3/0 (disarankan/lebih bagus bila tarikan pendek) dan Jarum knitting 2.5 - 3 mm.
Dan masih banyak yang lainnya. Yang ingin mempelajari lebih lanjut tentang berbagai jenis benang bisa mampir ke website www.benangrajutq.com
Bye bye for the next artikel. Ciaooo...mau lanjut ngerajut lagi...\^^/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar